SURABAYATODAY.ID, SURABAYA – Pelaksanaan PPKM Darurat di Kota Surabaya semakin diperketat. Langkah baru kini dilakukan, yakni penutupan akses masuk ke Surabaya di bundaran Waru.
Jika saat masa PSBB masih ada kelonggaran yakni kendaraan pelat L (Surabaya) dan W (Sidoarjo-Gresik) masih boleh melintas, kini semua kendaraan dilarang masuk. Seluruh kendaraan diminta putar balik.
Penutupan akses jalan yang dimulai pukul 09.00 WIB membuat banyak pengendara kecele. Mereka rata-rata kaget dengan penutupan yang terkesan mendadak tersebut.
Dirlantas Polda Jatim Kombes Pol Latif Usman menjelaskan, penutupan jalur Bundaran Waru menuju Kota Surabaya untuk mengurangi mobilitas warga di Kota Pahlawan. “Cito (Bundaran Waru) ini adalah pintu utama orang masuk Surabaya. Dan Cito ini akses utama dan orang,” katanya, Rabu (7/7).
Dikatakan, hasil evaluasi sudah ada penurunan mobilitas pada hari pertama dan kedua masa PPKM Darurat. “Tapi sampai hari kelima, orang masuk Surabaya masih padat,” ujar lanjut Latif Usman.
Ia lantas menjelaskan, penutupan Bundaran Waru berlaku 24 jam. Semua kendaraan dilarang masuk, termasuk pelat L dan W.
Berikut ini foto-foto ditutupnya bundaran Waru. (ST01)