SURABAYATODAY.ID, SURABAYA – Pertemuan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dengan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali dan Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani membahas banyak hal. Dalam dialog di Suara Surabaya (SS) Center, Jalan Bukit Darmo itu, juga dibicarakan banyak hal.
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali menyatakan siap berjuang bersama. Ia menerangkan bakal menggali potensi serta keunggulan apa saja yang dapat dikembangkan.
Menurutnya, dengan berkumpulnya tiga kepala daerah ini maka nilai jual wilayah menjadi lebih tinggi. Alasannya ketiga daerah sudah menjadi satu kesatuan.
“Karena ini kolaborasi, bukan kompetisi. Seandainya kebutuhan tiga wilayah ini dapat diselesaikan di tiga wilayah ini, kenapa harus jauh-jauh,” urai pria yang akrab disapa Gus Muhdlor itu.
Hal senada diungkapkaj Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani. Ia menyatakan kesiapannya mendukung upaya dua kepala daerah ini untuk berjalan bersama.
Bahkan pria yang akrab disapa Gus Yani ini mengaku bakal segera melakukan perbaikan data terlebih dahulu. “Bunyinya sudah Surabaya Raya. Insya Allah ini menjadi keberkahan warga. Kita bisa memberikan contoh dan diikuti oleh OPD kita. Target kita angka pengangguran di Gresik bisa turun. Apalagi banyak lahan pertanian dan industri, butuh satu strategi,” terang dia.
Sementara itu Eri Cahyadi mengatakan bahwa seorang pemimpin itu tugasnya tidak hanya duduk di belakang meja. Tetapi harus ikut turun langsung memantau warga dan mengerti kondisi masyarakat.
“Karena pemimpin yang bijaksana akan memberikan contoh yang baik kepada jajarannya maupun kepada warga,” tegas dia. (ST01)