SURABAYATODAY.ID, SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengajak seluruh generasi Z di Surabaya mengikuti musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) pemuda di tingkat kelurahan. Ia yakin, adanya Musrenbang Pemuda Kelurahan ini bisa membawa perubahan untuk Kota Surabaya.
Eri mengatakan, Musrenbang Pemuda Kelurahan itu nantinya dapat menyaring aspirasi atau impian anak-anak muda, terutama pada kalangan yang akrab dikenal Gen Z ini. “Dadi mulai saiki, sopo sing wani ngetokno pendapate. Sopo sing wani, ngusulno opo sing digawe arek nom-nomane Suroboyo di gawe tahun 2045, iku isok dadi pemimpin. (Jadi mulai sekarang, siapa yang berani mengutarakan pendapatnya. Siapa yang berani mengusulkan apa yang diinginkan anak-anak muda Surabaya di tahun 2045, itu bisa menjadi pemimpin),” katanya, Selasa (11/6).
Ia menyebutkan, Musrenbang Pemuda Kelurahan ini nantinya akan digelar bergiliran di seluruh kelurahan. Ia meminta seluruh anak muda berani menyampaikan usulan.
“Kalau dulu musrenbang yang diusulkan itu paving, dan urusan (fasilitas) lainnya. Nah, sekarang Musrenbang Pemuda ada (untuk anak muda), kalau sudah ada seperti itu, ayo ikut di kampungnya masing-masing, nanti ditulis inginnya apa, nanti dibuat apa,” sebut Eri.
Wali kota yang akrab disapa Cak Eri Cahyadi itu menerangkan, di masa kepemimpinannya sampai saat ini, Pemkot Surabaya telah menyediakan berbagai wadah untuk anak muda. Itu disiapkan agar anak muda di Surabaya berani mengusulkan pendapatnya di hadapan publik.
Dirinya yakin, setelah usulan-usulan dari anak muda atau Gen Z itu dikumpulkan, pasti akan ada suatu hal yang bermanfaat untuk pembangunan Kota Surabaya ke depannya. “Karena itu salah satunya untuk meningkatkan perkembangan anak, maka dari itu ada Forum Anak Surabaya (FAS). Setelah ini yang akan dijadikan tempat pemuda itu adalah THR, itu saya bentuk karena Musrenbang Pemuda,” ujarnya. (ST01)





