• Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Rabu, 21 Januari 2026
-18 °c
  • Login
Surabaya Today
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
Surabaya Today
No Result
View All Result
Home Daerah

Kodiklatal Didik 858 Pemuda Terbaik Bangsa Menjadi Calon Prajurit TNI AL

by Redaksi
Jumat, 1 Juli 2022
Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI AL Angkatan ke-42 Gelombang 1 TA 2022 yang dilaksanakan di Pusat Latihan Pendididikan Dasar Militer (Puslatdiksarmil) di Juanda, Sidoarjo.

Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI AL Angkatan ke-42 Gelombang 1 TA 2022 yang dilaksanakan di Pusat Latihan Pendididikan Dasar Militer (Puslatdiksarmil) di Juanda, Sidoarjo.

SURABAYATODAY.ID, SIDOARJO –  Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal) mendidik 858 pemuda terbaik bangsa dari seluruh wilayah Indonesia menjadi calon prajurit TNI AL. Mereka mengikuti program Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI AL Angkatan ke-42 Gelombang 1 TA 2022. Sedangkan Dikmata ini dilaksanakan di Pusat Latihan Pendididikan Dasar Militer (Puslatdiksarmil), yang berlokasi di Juanda, Kabupaten Sidoarjo, Jumat (1/7).

Pembukaan pendidikan yang dilaksanakan di lapangan Samudera Puslatdiksarmil Kodiklatal tersebut dipimpin Wadan Kodiklatal Laksamana Muda TNI Agus Hariadi, mewakili Dankodiklatal Letnan Jenderal TNI (Mar) Suhartono. Turut hadir para pejabat utama Kodiklatal, di antaranya Inspektur Kodiklatal, Brigjen TNI (Mar) Amir Faisol, Kapokgadik Kodiklatal Laksma TNI Zulkifli Mahmud, para Direktur Kodiklatal, para komandan Kodik dan komandan Puslat di jajaran Kodiklatal.

BACA JUGA:  Tongkat Komando Armada II Resmi Dijabat Laksda TNI Maman Firmansyah

Dankodiklatal dalam amanat tertulisnya yang dibacakan Wadan Kodiklatal menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh siswa Dikmata TNI AL Angkatan ke-42 Gelombang 1 TA 2022, atas keberhasilan mereka melewati tahapan-tahapan seleksi. Keberhasilan tersebut menurut Dankodiklatal merupakan kebanggaan bagi para siswa, sekaligus suatu kehormatan bagi keluarga.

“Dan tidak semua warga negara Indonesia memiliki kesempatan untuk mengabdikan diri sebagai prajurit TNI khususnya TNI AL,” ungkapnya.

Pendidikan Dikmata TNI AL ini keseluruhan akan dilaksanakan selama 10 hingga 11 bulan terbagi dalam tiga tahap. Tahap pertama, pendidikan dasar keprajuritan selama 3 bulan, tahap kedua pendidikan dasar golongan selama 2 bulan, yang semuanya dilaksanakan di Puslatdiksarmil, dan tahap ketiga Pendidikan Dasar Golongan Lanjutan (Diksargolan) di Pusdik-Pusdik terkait, selama 4,5 sampai dengan 6 bulan sesuai kejuruan masing-masing.

BACA JUGA:  Helly Deck Party, Cara Prajurit KRI dr Soeharso-990 Tingkatkan Kemampuan Marshaller

“Saat ini kalian mulai masuk tahap dasar keprajuritan, yang memiliki peran yang sangat penting karena kalian akan dibina fisik dan mental secara intensif dan sistematis agar menjadi prajurit matra laut yang Tanggap, Tanggon, dan Trengginas sebagai pondasi yang kuat membentuk pribadi prajurit TNI AL yang profesional, modern dan tangguh,” tegas Wadan Kodiklatal.

Sebagai bentuk dukungan motivasi dan semangat kepada seluruh calon prajurit TNI AL tersebut, Wadan Kodiklatal meminta agar mereka belajar dan berlatih dengan sungguh-sungguh. Tujuannya agar kelak menjadi prajurit matra laut yang profesional, tangguh dan berkarakter serta memiliki keunggulan dan daya saing.

BACA JUGA:  212 Stan Diundi, 97 Pedagang Siap Masuk di Lantai Dua Pasar Keputran Utara

Pendidikan pembentukan Tamtama ini dalam rangka mewujudkan program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono dalam rangka membangun sumber daya manusia (SDM) yang unggul, yang nantinya sebagai pengawak-pengawak Alutsista TNI AL. (ST03)

Tags: Calon PrajuritDikmataKodiklatalTNI AL
ShareTweetSendShareSend

Related Posts

Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat menerima silaturrahmi jajaran PWNU Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Gubernur Khofifah Dukung PWNU Jatim Gelar Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang

Rabu, 21 Januari 2026

Pariwisata Surabaya Tumbuh Positif, Kunjungan Wisatawan Tembus 25,4 Juta Sepanjang 2025

Rabu, 21 Januari 2026

BRIDA Surabaya Luncurkan SI EPID, Perkuat Tata Kelola Inovasi Menuju World Class Smart City

Rabu, 21 Januari 2026
Sosialisasi pembatasan gawai di SMP Negeri 44 Surabaya.

Dispendik Surabaya Gencarkan Sosialisasi Pembatasan Gawai

Rabu, 21 Januari 2026

Berita Terkini

Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat menerima silaturrahmi jajaran PWNU Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Gubernur Khofifah Dukung PWNU Jatim Gelar Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang

Rabu, 21 Januari 2026

Pariwisata Surabaya Tumbuh Positif, Kunjungan Wisatawan Tembus 25,4 Juta Sepanjang 2025

Rabu, 21 Januari 2026

BRIDA Surabaya Luncurkan SI EPID, Perkuat Tata Kelola Inovasi Menuju World Class Smart City

Rabu, 21 Januari 2026
Sosialisasi pembatasan gawai di SMP Negeri 44 Surabaya.

Dispendik Surabaya Gencarkan Sosialisasi Pembatasan Gawai

Rabu, 21 Januari 2026

Bagus Panuntun Diangkat Sebagai Plt Wali Kota Madiun

Rabu, 21 Januari 2026
Surabaya Today

© 2019 Surabaya Today

Navigate Site

  • Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks

© 2019 Surabaya Today

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In