• Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Rabu, 21 Januari 2026
-18 °c
  • Login
Surabaya Today
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
Surabaya Today
No Result
View All Result
Home Daerah

Jatim Optimis Mampu Antarkan Indonesia Wujudkan Swasembada Daging

by Redaksi
Sabtu, 25 November 2023
Gelar prestasi pembangunan peternakan Jawa Timur 2023 di Graha Samudera Bumimoro,

Gelar prestasi pembangunan peternakan Jawa Timur 2023 di Graha Samudera Bumimoro,

SURABAYATODAY.ID, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menghadiri gelar prestasi pembangunan peternakan Jawa Timur 2023 di Graha Samudera Bumimoro, Sabtu (25/11).

Melalui kegiatan yang mengusung tema Peternakan Bersatu, Jawa Timur Terus Melaju ini, Gubernur Khofifah meminta seluruh insan peternakan di Jawa Timur tetap menjaga dan memaksimalkan kinerjanya. Dengan harapan Jawa Timur akan terus mampu mempertahankan seluruh capaian prestasi gemilang di sektor peternakan dan tetap menjadi gudang ternak nasional dan mempertahankan posisi sebagai lumbung pangan nasional.

“Pada akhir tahun 2023 ini saya berharap semua tetap memaksimalkan seluruh kinerjanya tetaplah jaga bagaimana sektor peternakan Jawa Timur menjadi juara umum dari seluruh prestasi yang ada di Indonesia,” kata Khofifah.

BACA JUGA:  Keluarga Penerima Manfaat Bakal Terima Tunjangan Rp 2 Juta Setahun

Berdasarkan data BPS, kontribusi Jawa Timur terhadap peternakan nasional di tahun 2022 sangat menggembirakan.
Populasi sapi di Jawa Timur tahun 2022 mencapai 5.070.240 ekor atau setara 27% terhadap populasi sapi nasional. Lalu populasi sapi perah Jawa Timur sebanyak 314.385 ekor menyumbang 52% populasi sapi perah nasional.

Tingginya populasi sapi di Jatim didorong dengan adanya Balai Besar Inseminasi Buatan (BBIB) di Singosari. Dengan capaian ini dan modal besar yang dimiliki, Khofifah yakin bahwa Indonesia dalam kurun waktu 4-5 tahun akan mampu menjadi negara yang swasembada daging.

“Kita bisa swasembada daging, hitungannya sangat terang, kita punya Balai Besar inseminasi buatan. Jadi kembali saya ingin mendorong bagaimana komitmen kita sebagai sebuah bangsa untuk mampu Swasembada daging. Karena kita punya toolsnya kita punya pakarnya kita punya perguruan tingginya,” jelasnya.

BACA JUGA:  Naik Trans Jatim Koridor II 'Tribhuwana Tunggadewi' Bayarnya Rp 5 Ribu

Selain sapi potong, populasi kambing Jawa Timur juga sangat tinggi mencapai 3.897.185 ekor atau sekitar 18% dari populasi nasional. Begitu juga dengan populasi domba yang mencapai 1.458.157 ekor setara 9% dari populasi nasional.

Tak hanya itu, populasi ayam petelur juga terbilang tinggi mencapai 119.485.975 ekor yang berkontribusi sebesar 32% terhadap populasi ayam petelur nasional. Sedangkan ayam pedaging populasinya hingga 493.647.833 ekor menyumbang 12% populasi ayam pedaging secara nasional.

Produksi daging sapi Jawa Timur juga menempati posisi tertinggi secara nasional dengan produksi mencapai 93.000 ton setara 21% produksi nasional. Produksi susu sapi murni Jawa Timur juga berada di posisi teratas tingkat nasional yang produksinya mencapai 556.000 ton menyumbang 57% terhadap produksi nasional.

BACA JUGA:  Wapres Gibran Sapa Pendamping dan Nasabah PNM Mekaar di Banyuwangi

Begitu juga dengan produksi telur ayam ras Jawa Timur yang menduduki peringkat I secara nasional. Produksi telur ayam ras Jatim mencapai 1.711.888 ton setara 32% produksi telur ayam ras nasional. Sedangkan produksi daging ayam ras Jatim mencapai 442.000 ton telah menyumbang 12% terhadap produksi daging ayam ras secara nasional. (ST02)

Tags: Gubernur KhofifahPeternakan
ShareTweetSendShareSend

Related Posts

Founders Bootcamp 2026 akan berlangsung pada 23 Januari 2026 di Balai Pemuda Surabaya.

Founders Bootcamp 2026 Segera Hadir di Surabaya, Ajak Calon Founder Siapkan Diri Sebelum Bangun Usaha

Rabu, 21 Januari 2026
Konferensi pers tentang terkait mekanisme pencairan upah bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu di Pemkot Surabaya.

Patuh Regulasi Pusat, Pengupahan PPPK-PW Pemkot Surabaya Ikuti KepmenPAN-RB dan SE Kemendagri

Rabu, 21 Januari 2026
Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat menerima silaturrahmi jajaran PWNU Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Gubernur Khofifah Dukung PWNU Jatim Gelar Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang

Rabu, 21 Januari 2026

Pariwisata Surabaya Tumbuh Positif, Kunjungan Wisatawan Tembus 25,4 Juta Sepanjang 2025

Rabu, 21 Januari 2026

Berita Terkini

Founders Bootcamp 2026 akan berlangsung pada 23 Januari 2026 di Balai Pemuda Surabaya.

Founders Bootcamp 2026 Segera Hadir di Surabaya, Ajak Calon Founder Siapkan Diri Sebelum Bangun Usaha

Rabu, 21 Januari 2026
Konferensi pers tentang terkait mekanisme pencairan upah bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu di Pemkot Surabaya.

Patuh Regulasi Pusat, Pengupahan PPPK-PW Pemkot Surabaya Ikuti KepmenPAN-RB dan SE Kemendagri

Rabu, 21 Januari 2026
Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat menerima silaturrahmi jajaran PWNU Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Gubernur Khofifah Dukung PWNU Jatim Gelar Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang

Rabu, 21 Januari 2026

Pariwisata Surabaya Tumbuh Positif, Kunjungan Wisatawan Tembus 25,4 Juta Sepanjang 2025

Rabu, 21 Januari 2026

BRIDA Surabaya Luncurkan SI EPID, Perkuat Tata Kelola Inovasi Menuju World Class Smart City

Rabu, 21 Januari 2026
Surabaya Today

© 2019 Surabaya Today

Navigate Site

  • Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks

© 2019 Surabaya Today

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In