SURABAYATODAY.ID, SURABAYA – Ratusan warga antusias menikmati Car Free Day (CFD) di Jembatan Suroboyo Minggu (3/7) pagi. Warga yang datang di CFD pun tak hanya berasal dari wilayah sekitar, tapi juga beberapa kecamatan lain di Kota Surabaya.
Namun, ada hal menarik pada pelaksanaan CFD hari ini. Sebab, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menghadirkan food truck dan puluhan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di lokasi. Tak hanya itu, suasana CFD Jembatan Suroboyo tambah ciamik dengan hadirnya pagelaran musik akustik.
Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi mengatakan, bahwa Jembatan Suroboyo akan difungsikan untuk UMKM Kota Pahlawan. Sehingga, ketika pengunjung berolahraga di CFD, mereka juga bisa menikmati kuliner di stand UMKM yang tersedia.
“Insya Allah nanti akan kita fungsikan untuk full UMKM,” kata Eri.
Tak hanya melalui CFD, Ia menyatakan juga intens menggerakkan kantong-kantong UMKM lain. Seperti halnya di Kampung Wisata Kue Rungkut, Wisata Perahu Kalimas hingga Tunjungan Romansa.
”Kita akan rangkai semuanya menjadi sebuah gerakan menggeliatkan UMKM agar omzetnya naik, dan berujung ke pembukaan lapangan kerja,” tuturnya.


Menurut dia, produk buatan UMKM Surabaya kualitasnya tidak kalah dengan produk luar negeri maupun pabrikan. Karenanya, selama ini Ia mendorong warga dan jajarannya agar tidak lupa mensupport produk UMKM Surabaya.
“Ayo jangan malu ketika memakai produk buatan UMKM, saya saja ketika ada tugas ke pemerintah pusat selalu memakai batik dan sepatu buatan UMKM Surabaya,” katanya. (ST01)





