• Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Selasa, 20 Januari 2026
-18 °c
  • Login
Surabaya Today
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
Surabaya Today
No Result
View All Result
Home Daerah

Pembukaan MTQ XXX Jatim Berlangsung Khidmat Meriah

by Redaksi
Senin, 2 Oktober 2023
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa pada pembukaan MTQ XXX Tingkat Provinsi Jawa Timur di Stadion Untung Surapati, Kota Pasuruan.

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa pada pembukaan MTQ XXX Tingkat Provinsi Jawa Timur di Stadion Untung Surapati, Kota Pasuruan.

SURABAYATODAY.ID, PASURUAN – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa membuka gelaran Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXX Tingkat Provinsi Jawa Timur di Stadion Untung Surapati, Kota Pasuruan, Minggu (1/10) malam.

Pembukaan MTQ XXX Provinsi Jatim ini ditandai dengan pemukulan bedug oleh Gubernur Khofifah, didampingi Wakil Ketua II DPRD Jatim, wali kota Pasuruan, Sekdaprov Jatim, dan Kepala Kanwil Kemenag Jatim. Yang selanjutnya diikuti dengan pesta kembang api.

Pembukaan MTQ XXX ini diramaikan ribuan pelajar, santri dan masyarakat Kota Pasuruan. Acara pembukaan yang berlangsung semarak tersebut dimeriahkan dengan berbagai penampilan. Mulai drum light, tarian terbang badhung, tari kolosal, Medley Padhang Howo orkestra, medley gitar ansambel oleh 2.000 orang pelajar dari Kota Pasuruan, sampai dengan penampilan bintang tamu Opick.

Sederet penampilan yang memukau tersebut, kemudian dilanjutkan dengan Defile Kafilah MTQ XXX dari 38 kab/kota di Jatim. Tidak hanya itu, suasana bertambah khidmat dengan pembacaan ayat suci Alquran dan doa secara kolosal oleh 1.000 orang pelajar MTsN dan MAN di Kota Pasuruan.

BACA JUGA:  Pemprov Jatim Jamin Status Kesehatan Hewan di Jatim

Dalam sambutannya, Gubernur Khofifah mengatakan, MTQ XXX Tingkat Provinsi Jatim ini sekaligus menjadi ajang untuk menjaring para juara terbaik di tingkat provinsi untuk bertanding pada MTQ tingkat nasional XXX tahun 2024 mendatang.

Untuk itu, ia berharap, pelaksanaan MTQ XXX Jatim Tahun 2023 ini dapat menjadi upaya penguat Jatim kembali menjadi juara umum pada MTQ tingkat nasional XXX tahun 2024 mendatang di Prov. Kalimantan Timur. Dimana, pada ajang MTQ Nasional XXIX di Banjarmasin, Prov. Kalimantan Selatan tahun lalu, Jatim berhasil keluar sebagai juara umum.

“Dengan bimbingan yang luar biasa dari para mentor, para pelatih, kita berharap bahwa sukses juara umum MTQ Nasional tahun lalu di Kalimantan Selatan akan bisa kita pertahankan. Sehingga, Jawa Timur bisa kembali juara umum pada MTQ Nasional tahun 2024,” katanya.

Khofifah optimis, dengan ikhtiar yang luar biasa, keahlian, dan kekuatan dari kafilah-kafilah terbaik dari seluruh kab/kota se-Jatim, akan menjadi kekuatan dalam mempertahankan prestasi-prestasi terdepan di antara seluruh provinsi di Indonesia di ajang MTQ nasional.

BACA JUGA:  BUMN Gandeng ITS Kembangkan Teknologi Kontainer Berpendingin

 

“Selamat mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur’an, semoga penuh keberkahan dan kesuksesan,” harapnya.

Lebih lanjut, Khofifah berharap, selama berlangsungnya ajang MTQ XXX Tingkat Provinsi Jatim di Kota Pasuruan ini, sekolah-sekolah di Kota Pasuruan dapat mengajak siswa-siswinya menyaksikan setiap cabang perlombaan.

Menurutnya, pelaksanaan MTQ ini menjadi upaya menumbuhkan kecintaan siswa-siswi kepada Alquran. Sehingga tidak hanya kemampuan untuk lebih memahami makna dan isi Alquran, tapi juga mengamalkannya.

“Ada gerakan untuk bisa membangun kekuatan dan kecintaan para siswa pada Al Qur’an. Berikutnya mengamalkannya, membaca tajwidnya bagus, makhorijul hurufnya bagus. Kemudian melaksanakannya dan mengamalkannya bisa lebih baik lagi,” katanya.

Sementara itu, Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf atau Gus Ipul menyampaikan terima kasih atas ditunjuknya Kota Pasuruan sebagai tuan rumah MTQ XXX tingkat Provinsi Jawa Timur.

Ia menyadari, untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan MTQ tingkat provinsi membutuhkan waktu yang cukup panjang mengingat terdapat 38 kabupaten/kota di Jatim. Sedangkan MTQ dilaksanakan setiap dua tahun sekali  sehingga membutuhkan waktu kurang lebih 76 tahun sebuah kab/kota di Jatim menjadi tuan rumah MTQ tingkat provinsi.

BACA JUGA:  Atlet Asal Ponorogo Raih Emas di Kejuaraan Pencak Silat Dunia Ke-19

“Untuk itu kami melibatkan semua pihak utamanya lapisan masyarakat hingga partisipasi seluruh anak anak sekolah untuk membantu menyukseskan pelaksanaan MTQ XXX di Kota Pasuruan,” katanya.

Sebagai informasi, MTQ XXX Tingkat Provinsi Jatim ini digelar pada 29 September – 8 Oktober 2023 di Kota Pasuruan. Pada gelaran MTQ XXX Tingkat Provinsi tahun ini, terdapat 7 cabang perlombaan. Yaitu Tilawah, Musabaqah Hifzil Qur’an (MHQ), Tafsir Al-Qur’an, Khat Al-Qur’an, Syarhil Qur’an, Fahmil Qur’an, dan Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an.

Sementara itu, kegiatan MTQ XXX diikuti Kafilah sebanyak total 1.812 orang dari 38 Kab/Kota se Jatim. Yang terdiri dari 1.397 peserta perlombaan, serta 415 official, Pembina, dan pendamping peserta.  Dewan Hakim sendiri terdiri dari 135 orang. Sebelumnya, turut diadakan Pawai Ta’arruf dan Pameran Produk Unggulan Kab/Ko se-Jatim. (ST02)

Tags: Gubernur KhofifahJuara UmumMTQ NasionalMTQ XXX Provinsi Jatim
ShareTweetSendShareSend

Related Posts

(dari kiri) Prof Dr rerpol Heri Kuswanto SSi MSi, Prof Adi Setyo Purnomo SSi MSc PhD, DRPM ITS Fadlilatul Taufany ST PhD, Dr Sri Fatmawati SSi MSc PhD, Dr rernat Ir Ruri Agung Wahyuono.

ITS Jadi Salah Satu Penerima Terbanyak Hitachi Innovation Awards

Senin, 19 Januari 2026

Targetkan 5.250 UMKM di 2026, Dinkopumdag Surabaya Fokus Tingkatkan Omzet dan Kualitas Produk

Senin, 19 Januari 2026

Perkuat Peran Perguruan Tinggi, ITS Ikuti Taklimat Presiden RI

Senin, 19 Januari 2026

Realisasi Investasi Jatim Tembus Rp 147,7 Triliun Sepanjang Tahun 2025

Senin, 19 Januari 2026

Berita Terkini

(dari kiri) Prof Dr rerpol Heri Kuswanto SSi MSi, Prof Adi Setyo Purnomo SSi MSc PhD, DRPM ITS Fadlilatul Taufany ST PhD, Dr Sri Fatmawati SSi MSc PhD, Dr rernat Ir Ruri Agung Wahyuono.

ITS Jadi Salah Satu Penerima Terbanyak Hitachi Innovation Awards

Senin, 19 Januari 2026

Targetkan 5.250 UMKM di 2026, Dinkopumdag Surabaya Fokus Tingkatkan Omzet dan Kualitas Produk

Senin, 19 Januari 2026

Perkuat Peran Perguruan Tinggi, ITS Ikuti Taklimat Presiden RI

Senin, 19 Januari 2026

Realisasi Investasi Jatim Tembus Rp 147,7 Triliun Sepanjang Tahun 2025

Senin, 19 Januari 2026

Khofifah Hadiri Rakernas IKA UNAIR 2025–2030

Minggu, 18 Januari 2026
Surabaya Today

© 2019 Surabaya Today

Navigate Site

  • Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks

© 2019 Surabaya Today

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In