SURABAYATODAY.ID, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memberangkatkan gowes Fun Bike dalam rangkaian HUT Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Stasiun Jawa Timur ke-45. Pemberangkatan dilaksanakan di halaman kantor LPP TVRI Stasiun Jawa Timur Jalan Mayjend Sungkono No. 124 Surabaya, Minggu (26/2) pagi.
Untuk diketahui, TVRI Jawa Timur yang didirikan pada 3 Maret 1978 genap berusia 45 tahun pada 3 Maret mendatang. Tak hanya memberangkatkan, Gubernur Khofifah juga turut mengikuti gowes dengan menempuh jarak 6,3 kilometer.
Khofifah berpesan, olahraga dan kesehatan merupakan satu kesatuan investasi bagi masyarakat. Karena itu, menjadi sehat harus memberseiringi kehidupan kita semua.
“Salam sehat, sehat lahir batin dan sehat ekonominya. Pada dasarnya badan dan mental kita harus sehat juga ekonomi kita juga harus sehat,” ujar Khofifah.
“Jangan hanya dilihat bahwa investasi adalah soal kapital. Kalau orang bilang investasi soal capital saja saya rasa kurang tepat. Jadi kalau orang bilang Indeks Pembangunan Manusia (IPM) ya sehat, terdidik dan ekonominya sehat. Ini menunjukan bahwa sehat adalah hal yang penting,” imbuhnya.
Mantan Menteri Sosial RI ini menambahkan, dalam kesehatan, membangun mindset atau pola pikir yang positif merupakan hal yang penting. “Kalau kita membangun positif thinking ini juga akan berpengaruh pada social capital disekitar kita,” tuturnya.
Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa Jawa Timur sebagai Bumi Majapahit dimana Maha Patih Gajah Mada pernah menyampaikan pesannya kepada dunia bagaimana sesungguhnya Bhinneka Tunggal Ika Tan Hana Dharma Mangrwa.
“Jadi pesan Bhinneka Tunggal Ika diikat dalam satu kesatuan yakni Pancasila itu terlahir dari Bumi Majapahit. Maka TVRI Jatim akan lebih memberikan penguatan bagaimana format Bhinneka Tunggal Ika dalam membangun keberagaman yang diikat dalam satu kesatuan pancasila,” jelasnya.
Sementara itu, rute gowes peserta umum menempuh rute sejauh 25 km dengan rute Gedung TVRI Jawa Timur – HR Muhammad – Mayjen Jonosewo (Lenmarc Mall) – Kampus UNESA – Emerald Mansion – Patung Merlion Citraland – putar arah – Emerald Mansion – Kampus Unesa – Mayjen Jonosewo (Lenmarc Mall) – HR. Muhammad dan kembali finish di Gedung TVRI Jawa Timur.
Sedangkan untuk peserta VIP akan menempuh rute sejauh 6,3 km dengan rincian rute Gedung TVRI Jawa Timur – Ciputra World – putar arah – Bundaran Satelit – putar arah – finish di Gedung TVRI Jawa Timur. (ST02)





