• Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Rabu, 21 Januari 2026
-18 °c
  • Login
Surabaya Today
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
Surabaya Today
No Result
View All Result
Home Daerah

Tingkat Pengangguran Terbuka Jawa Timur Turun ke 3,88 Persen

by Redaksi
Rabu, 12 November 2025

SURABAYATODAY.ID, SURABAYA – Provinsi Jawa Timur kembali mencatat capaian membanggakan di sektor ketenagakerjaan. Berdasarkan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Badan Pusat Statistik (BPS) periode Agustus 2025, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Jawa Timur turun menjadi 3,88 persen, atau turun 0,31 persen poin dibandingkan Agustus 2024. Penurunan ini sekaligus menjadi paling signifikan di Pulau Jawa.

Sebagai perbandingan, penurunan TPT provinsi lain di Pulau Jawa pada periode yang sama adalah, DKI Jakarta turun 0,16 persen poin, Jawa Tengah turun 0,12 persen poin, Jawa Barat turun 0,02 persen poin, DI Yogyakarta turun 0,02 persen poin dan Banten turun 0,01 persen poin.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh pihak yang berperan aktif dalam memperkuat sektor ketenagakerjaan, mulai dari dunia usaha, akademisi, hingga pemerintah kabupaten/kota.

“Ini menunjukkan bahwa ekonomi kita tidak hanya tangguh, tetapi juga inklusif. Capaian ini merupakan hasil kerja bersama seluruh elemen dunia usaha dunia industri serta pelaku UMKM dan masyarakat yang bersinergi menciptakan lapangan kerja produktif dan berkelanjutan,” ujarnya, di Surabaya, Rabu (12/11).

BACA JUGA:  Empat Poin SE Larangan ASN Berpergian ke Luar Daerah

Selama lima tahun terakhir, Jawa Timur mencatat tren penurunan TPT yang konsisten. Pada Agustus 2021, TPT Jatim berada di angka 5,74 persen, kemudian turun menjadi 5,49 persen pada 2022, 4,88 persen pada 2023, 4,19 persen pada 2024, hingga kini mencapai 3,88 persen pada 2025.

Sementara itu, TPT nasional pada periode yang sama turun dari 6,49 persen menjadi 4,85 persen. Data ini menegaskan bahwa kecepatan penurunan pengangguran di Jawa Timur termanage dengan baik.

“Artinya, percepatan penyerapan tenaga kerja di Jawa Timur berjalan jauh lebih kuat. Ini mencerminkan daya saing ekonomi daerah yang terus meningkat serta efektivitas kebijakan pemerintah dalam memperkuat sektor ketenagakerjaan,” kata Khofifah.

Khofifah menyebut bahwa penurunan pengangguran ini berkaitan dengan pertumbuhan ekonomi Jawa Timur yang tetap terjaga. Pada Triwulan III 2025, perekonomian Jawa Timur tumbuh sebesar 5,22 persen (y-on-y), lebih tinggi dibanding pertumbuhan nasional yang mencapai 5,04 persen.

Pertumbuhan tersebut dipengaruhi oleh meningkatnya aktivitas sektor industri pengolahan, perdagangan, transportasi dan pergudangan, serta pertanian yang masih menjadi penopang utama struktur ekonomi daerah.

BACA JUGA:  Obor Api Porprov VIII Jatim Tiba di Grahadi

Selain itu, realisasi investasi Semester I 2025 di Jawa Timur juga menunjukkan penguatan. Total investasi mencapai Rp 74,69 triliun dengan jumlah proyek sebanyak 73.148 dan penyerapan tenaga kerja lebih dari 130.000 orang. Sektor industri pengolahan, perdagangan, perumahan, dan transportasi menjadi kontributor utama meningkatnya daya tarik investasi di Jawa Timur.

Menurut Khofifah, hal ini mencerminkan kepercayaan pelaku usaha terhadap iklim investasi Jawa Timur yang kondusif, terkelola baik, dan mampu memberikan nilai tambah.

Di sisi ketenagakerjaan, Pemerintah Provinsi Jawa Timur terus memperluas akses kesempatan kerja dan meningkatkan kompetensi tenaga kerja. Program seperti Job Fair Inklusif 2025 yang menyediakan 5.589 lowongan dari 67 perusahaan, termasuk peluang untuk penyandang disabilitas, menjadi salah satu langkah nyata.

Selain itu, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jatim membuka enam paket pelatihan gratis di UPT BLK Wonojati Malang untuk memperkuat daya saing tenaga kerja lokal. Pada saat yang sama, sektor UMKM dan ekonomi kreatif terus tumbuh melalui fasilitasi pemasaran dan perlindungan kekayaan intelektual, di antaranya melalui gelaran Jatim Fest 2025.

BACA JUGA:  300 Drum Aspal Digelontorkan Lewat Sharing System untuk Tulungagung

“Kami terus memperkuat sinergi lintas sektor agar tenaga kerja Jawa Timur makin kompeten, produktif, dan berdaya saing. Dengan begitu, peluang kerja baru dapat terus tumbuh dan kesejahteraan masyarakat meningkat,” tegas Khofifah.

Khofifah menambahkan, capaian positif ini sejalan dengan semangat ‘Jatim Tangguh, Terus Bertumbuh’ sekaligus mencerminkan filosofi ‘Jatim Bisa’, yakni Jawa Timur yang Berdaya, Inklusif, Sinergi, dan Adaptif.

“Penurunan pengangguran tertinggi di Pulau Jawa ini adalah bukti nyata bahwa sinergi yang dibangun selama ini telah menghasilkan pertumbuhan ekonomi yang inklusif. Inilah kekuatan kolektif Jawa Timur yang berdaya, saling menopang, dan terus bertumbuh,” tegasnya.

Dalam kesempatan ini, Gubernur Khofifah mengajak seluruh pihak untuk menjaga momentum positif ini agar manfaat pertumbuhan ekonomi semakin dirasakan secara merata oleh masyarakat Jawa Timur.

“Keberhasilan ini milik bersama. Dengan kerja keras, kolaborasi, dan inovasi berkelanjutan, insyaallah Jawa Timur akan terus tumbuh menjadi provinsi yang tangguh, kompetitif dan menyejahterakan,” pungkasnya. (ST11)

Tags: Gubernur KhofifahPemprov JatimTingkat Pengangguran Terbuka
ShareTweetSendShareSend

Related Posts

Foto bersama di sela forum ASEAN University Network/Southeast Asia Engineering Education Development Network (AUN/SEED-Net) Steering Committee Meeting 2026.

Perkuat Kolaborasi Riset ASEAN – Jepang, ITS Pimpin Sidang AUN/SEED-Net 2026

Rabu, 21 Januari 2026
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa

2.600 Tenaga Pendidik se Jatim Ikuti Sosialisasi Program Pengelolaan Talenta Digital Nasional,

Selasa, 20 Januari 2026

ITS Dukung Kontribusi Sains dalam Konsorsium Rehabilitasi Pascabencana

Selasa, 20 Januari 2026

Gubernur Khofifah Gelar Pasar Murah di Sumbersari Jember, Wujud Komitmen Kendalikan Harga Bahan Pokok dan Jaga Daya Beli Masyarakat

Selasa, 20 Januari 2026

Berita Terkini

Foto bersama di sela forum ASEAN University Network/Southeast Asia Engineering Education Development Network (AUN/SEED-Net) Steering Committee Meeting 2026.

Perkuat Kolaborasi Riset ASEAN – Jepang, ITS Pimpin Sidang AUN/SEED-Net 2026

Rabu, 21 Januari 2026
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa

2.600 Tenaga Pendidik se Jatim Ikuti Sosialisasi Program Pengelolaan Talenta Digital Nasional,

Selasa, 20 Januari 2026

ITS Dukung Kontribusi Sains dalam Konsorsium Rehabilitasi Pascabencana

Selasa, 20 Januari 2026

Gubernur Khofifah Gelar Pasar Murah di Sumbersari Jember, Wujud Komitmen Kendalikan Harga Bahan Pokok dan Jaga Daya Beli Masyarakat

Selasa, 20 Januari 2026

Sekdaprov Adhy Terima Audiensi Bersama Trajectory Co., Ltd. dan Chiba Institute Of Science

Selasa, 20 Januari 2026
Surabaya Today

© 2019 Surabaya Today

Navigate Site

  • Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks

© 2019 Surabaya Today

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In