• Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Rabu, 21 Januari 2026
-18 °c
  • Login
Surabaya Today
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
Surabaya Today
No Result
View All Result
Home Daerah

Wagub Emil Pimpin Upacara Hari Pahlawan Tahun 2025

by Redaksi
Senin, 10 November 2025
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak

Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak

SURABAYATODAY.ID, SURABAYA-,  Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak memimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2025 di Lapangan Tugu Pahlawan Surabaya pada Senin (10/11) pagi.

Upacara yang berlangsung lancar dan khidmat tersebut turut dihadiri Dewan Gubernur Senior Bank Indonesia Destry Damayanti, Ketua TP TKK Jatim Arumi Bachsin Emil Dardak beserta jajaran Forkopimda Jawa Timur dan keluarga Pahlawan Nasional.

Acara yang juga diramaikan oleh masyarakat umum dan tamu lintas sektor ini menjadi momentum Wagub Emil mengajak generasi penerus bangsa untuk terus meneladani nilai-nilai perjuangan para pahlawan dan terus bergerak maju menuju Indonesia Emas 2045.

Hal tersebut sejalan dengan tema Peringatan Hari Pahlawan tahun ini yaitu “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan”.

“Peringatan Hari Pahlawan bukan sekedar seremonial, lebih dari itu, ini adalah momentum memaknai perjuangan dan keteladanan para pahlawan terdahulu,” kata Wagub Emil.

BACA JUGA:  Di Hari Pahlawan, APBD Surabaya 2024 Didok Rp 10,9 Triliun 

“Inilah momen bersejarah yang tidak hanya menggugah rasa nasionalisme, tetapi juga meneguhkan kembali tekad kita untuk melanjutkan perjuangan para pendahulu bangsa,” imbuhnya.

Di masa kini, lanjutnya, perjuangan tidak lagi dengan bambu runcing, melainkan dengan ilmu, empati, dan pengabdian. Ia menilai, semangatnya tetap sama membela yang lemah, memperjuangkan keadilan, dan memastikan tidak ada satu pun anak bangsa yang tertinggal dari arus kemajuan atau no one left behind.

“Inilah semangat yang terus dihidupkan melalui Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, mulai dari memperkuat ketahanan nasional, memajukan pendidikan, menegakkan keadilan sosial, hingga membangun manusia Indonesia yang sehat, cerdas, dan berdaya,” tambahnya.

Wagub Emil menambahkan, semangat dan tekad melanjutkan perjuangan kepahlawanan harus terus menginspirasi generasi muda yang berkontribusi bagi kemajuan bangsa. Semangat ini, lanjutnya, harus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA:  Prioritaskan Pembinaan lewat Kampung Pancasila untuk Atasi Tawuran Remaja

“Nilai-nilai kepahlawanan semangat pantang menyerah, gotong royong dan cinta tanah air harus selalu ditanamkan dalam kehidupan sehari-hari,” imbuhnya.

“Perjuangan saat ini beda karena fokusnya membangun kegemilangan bangsa diberbagai bidang utamanya kemajuan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat dalam bingkai NKRI, patriotisme kita jaga,” ungkapnya.

Dari bumi Majapahit hingga Surabaya, tambah Wagub Emil, dari perjuangan rakyat Blitar hingga para pejuang di Madura dan Tapal Kuda, semua mengajarkan kepada kita arti keberanian, persatuan, dan ketulusan dalam berjuang.

“Kita bersyukur Jawa Timur menjadi bumi lahir dan hidupnya Pahlawan yang menorehkan sejarah tinta emas dalam perjalanan perjuangan Republik Indonesia. Mudah-mudahan perjuangan ini diwarisi oleh kita semua,” tambahnya.

“Pejuang yang sudah mendahului kita mengajarkan bahwa kemerdekaan tidak jatuh dari langit. Kemerdekaan lahir dari kesabaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan dan keikhlasan,” jelasnya.

BACA JUGA:  Pemkot Siapkan Pengamanan Festival Musik Surabaya Hebat

“Di era digital yang serba cepat ini, menjadi pahlawan bisa berarti menyebarkan kebenaran, menolak hoaks, menjaga etika bermedia sosial, serta memperkuat solidaritas kebangsaan,” tegasnya.

Untuk itu, tegas Wagub Emil, momentum Hari Pahlawan 2025 ini harus menjadi pengingat agar kita senantiasa memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.

“Mari kita terus bekerja keras, saling menghargai, dan menebarkan semangat kebersamaan di tengah perbedaan. Sebab, dengan persatuan itulah bangsa ini akan kuat dan terus maju,” lanjutnya.

“Jangan biarkan semangat para pahlawan berhenti di buku sejarah. Mari kita hidupkan dalam tindakan, pengabdian, dan cinta kita kepada negeri ini,” pungkasnya.

Sebagai informasi, upacara ini juga dimeriahkan seni pertunjukan Tari Kolosal Wiraatmaja East Java berjumlah 200 orang penari dan penampilan Tim Paduan Suara gabungan dari mahasiswa dan siswa SMA.  (ST02)

Tags: Hari PahlawanIndonesia Emas 2045UpacaraWagub Emi l Dardak
ShareTweetSendShareSend

Related Posts

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa

2.600 Tenaga Pendidik se Jatim Ikuti Sosialisasi Program Pengelolaan Talenta Digital Nasional,

Selasa, 20 Januari 2026

ITS Dukung Kontribusi Sains dalam Konsorsium Rehabilitasi Pascabencana

Selasa, 20 Januari 2026

Gubernur Khofifah Gelar Pasar Murah di Sumbersari Jember, Wujud Komitmen Kendalikan Harga Bahan Pokok dan Jaga Daya Beli Masyarakat

Selasa, 20 Januari 2026

Sekdaprov Adhy Terima Audiensi Bersama Trajectory Co., Ltd. dan Chiba Institute Of Science

Selasa, 20 Januari 2026

Berita Terkini

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa

2.600 Tenaga Pendidik se Jatim Ikuti Sosialisasi Program Pengelolaan Talenta Digital Nasional,

Selasa, 20 Januari 2026

ITS Dukung Kontribusi Sains dalam Konsorsium Rehabilitasi Pascabencana

Selasa, 20 Januari 2026

Gubernur Khofifah Gelar Pasar Murah di Sumbersari Jember, Wujud Komitmen Kendalikan Harga Bahan Pokok dan Jaga Daya Beli Masyarakat

Selasa, 20 Januari 2026

Sekdaprov Adhy Terima Audiensi Bersama Trajectory Co., Ltd. dan Chiba Institute Of Science

Selasa, 20 Januari 2026

BRIDA Surabaya Resmi Terbentuk, Kebijakan Kota Wajib Berbasis Riset dan Sains

Selasa, 20 Januari 2026
Surabaya Today

© 2019 Surabaya Today

Navigate Site

  • Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks

© 2019 Surabaya Today

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In