• Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Kamis, 22 Januari 2026
-18 °c
  • Login
Surabaya Today
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
Surabaya Today
No Result
View All Result
Home Daerah

Jelang Idul Fitri, Stok Sembako di Jatim Aman

by Redaksi
Senin, 24 Maret 2025
Pasar pangan murah yang digelar Pemprov Jatim di Masjid Besar Mizabul Yaqin Situbondo.

Pasar pangan murah yang digelar Pemprov Jatim di Masjid Besar Mizabul Yaqin Situbondo.

SURABAYATODAY.ID, SITUBONDO – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meninjau pasar pangan murah yang digelar Pemprov Jatim di Masjid Besar Mizabul Yaqin Situbondo, Senin, (24/3). Pasar murah ini digelar sebagai penetrasi kenaikan harga bahan pokok yang cenderung naik jelang momen lebaran Idul Fitri.

Tidak hanya itu, Gubernur Khofifah juga menegaskan bahwa kegiatan pasar pangan murah ini juga untuk membantu masyarakat mengakses sembako murah di bulan Ramadan dan jelang Lebaran.

Didampingi Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo, Kadisperindag Jatim Iwan, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Jatim Heru Suseno dan Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan, Gubernur Khofifah mengapresiasi masyarakat yang menyambut antusias gelaran pasar murah ini.

“Alhamdulillah banyak masyarakat yang menyambut gembira adanya pasar murah ini. Karena bahan pokok yang kita sediakan ini lebih murah dibandingkan harga pasar,” ujarnya.

BACA JUGA:  Hoax! Pejabat Dinas Kominfo Bojonegoro Siap Memenangkan Caleg di Pemilu

Begitu tiba di lokasi pasar murah, Khofifah mengecek stok sembako yang dijual untuk masyarakat dan juga menyempatkan diri untuk membagikan telur dan beras. Sembari membagikan, Khofifah menanyakan perbandingan harga yang ada di pasaran dengan harga di pasar pangan murah.

“Harga telur, beras, gula dan minyak goreng di luar berapa? Kalau di sini harga sangat terjangkau. Meringankan masyarakat,” ungkap Khofifah.

Ditegaskannya, program pasar murah ini dilaksanakan di 38 titik dengan tujuan memastikan masyarakat mendapatkan harga bahan pangan terjangkau, serta untuk menjadi penetrasi pasar agar bahan pangan yang dijual di atas HET bisa segera turun.

Di pasar murah ini, harga gula di pasar rata-rata Rp 16.500 per kilogram, sedangkan di pasar murah ini dijual Rp 14.000 per kilogram. Kemudian untuk Minyak Kita, harga di pasaran masih Rp 16.500 per kemasan, di pasar murah ini dijual Rp 13.000. Begitu juga dengan cabai harga di pasar sekitar Rp 85-90 ribu per kilogram, sedangkan di pasar murah ini dijual Rp 70 ribu per kilogram.

BACA JUGA:  Pemkot Surabaya, Pemprov Jatim, Polri dan TNI Bahu-membahu Perrcepat Tercapainya Herd Immunity

“Kita ingin meringankan beban masyarakat menjelang lebaran karena kebutuhan menyiapkan lebaran dilakukan oleh setiap keluarga. Harapannya menjadi bagian untuk memberikan kebahagiaan masyarakat sekitar,” tutur Khofifah.

Tercatat, harga bahan pokok di Situbondo, untuk Beras Premium harga pasar Rp 14.500/kg sedangkan HET Rp. 14.900/kg. Untuk Beras medium harga di pasar Situbondo Rp. 12.666/kg, sedangkan HET Rp. 12.500/kg.

Berikutnya untuk Minya Kita harga di pasar Situbondo adalah Rp. 15.333/liter, sedangkan HET Rp. 15.700/liter. Sedangkan untuk Gula pasir harga di pasar Situbondo Rp. 16.666/kg dari HET Rp. 17.500/kg. Dan untuk Telor ayam ras harga di pasar Situbondo adalah Rp 26.666/kg, lebih murah dari HET Rp. 30.000/kg.

BACA JUGA:  Camat Kepohbaru Konferensi dengan Kepala Desa

Mengenai ketersediaan stok pangan serta distribusi selama lebaran, Gubernur Khofifah menegaskan distribusi aman dan harga terjangkau. Tinggal bagaimana mengkomunikasikan antara sentra pasar jika ada stok yang menipis.

“Akan ada tim satgas pangan dari masing-masing kota,” ujarnya.

Lebih lanjut, untuk memastikan kelancaran distribusi pangan, Khofifah mengatakan kendaraan yang akan mendistribusikan tidak akan terkena larangan baik saat H- dan H+ lebaran.  “Mendapat pengecualian untuk memastikan distribusi kelancaran pangan. Semoga yang mudik berangkat dan pulang bahagia,” ungkapnya. (ST02)

Tags: Idul FitriPemprov JatimSembako
ShareTweetSendShareSend

Related Posts

Peresmian gedung baru Unit Pelaksana Teknis Rehabilitasi Sosial Bina Laras (UPT RSBL) Pasuruan dan Kediri di Kabupaten Pasuruan,

Gubernur Khofifah Resmikan Gedung Baru UPT RSBL Pasuruan dan Kediri

Kamis, 22 Januari 2026
Pengguntingan pita sebagai tanda meresmikan Program Penanganan Kawasan Permukiman Kumuh Terpadu dan Terintegrasi (Permata Jatim) di Kelurahan Bendomungal, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan.

Gubernur Khofifah Resmikan Permata Jatim di Bendomungal Pasuruan

Kamis, 22 Januari 2026
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Adhy Karyono

Sekdaprov Adhy Buka Peluang Kerjasama dengan Womenpreneur HIPMI Jatim

Kamis, 22 Januari 2026
Founders Bootcamp 2026 akan berlangsung pada 23 Januari 2026 di Balai Pemuda Surabaya.

Founders Bootcamp 2026 Segera Hadir di Surabaya, Ajak Calon Founder Siapkan Diri Sebelum Bangun Usaha

Rabu, 21 Januari 2026

Berita Terkini

Peresmian gedung baru Unit Pelaksana Teknis Rehabilitasi Sosial Bina Laras (UPT RSBL) Pasuruan dan Kediri di Kabupaten Pasuruan,

Gubernur Khofifah Resmikan Gedung Baru UPT RSBL Pasuruan dan Kediri

Kamis, 22 Januari 2026
Pengguntingan pita sebagai tanda meresmikan Program Penanganan Kawasan Permukiman Kumuh Terpadu dan Terintegrasi (Permata Jatim) di Kelurahan Bendomungal, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan.

Gubernur Khofifah Resmikan Permata Jatim di Bendomungal Pasuruan

Kamis, 22 Januari 2026
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Adhy Karyono

Sekdaprov Adhy Buka Peluang Kerjasama dengan Womenpreneur HIPMI Jatim

Kamis, 22 Januari 2026
Founders Bootcamp 2026 akan berlangsung pada 23 Januari 2026 di Balai Pemuda Surabaya.

Founders Bootcamp 2026 Segera Hadir di Surabaya, Ajak Calon Founder Siapkan Diri Sebelum Bangun Usaha

Rabu, 21 Januari 2026
Konferensi pers tentang terkait mekanisme pencairan upah bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu di Pemkot Surabaya.

Patuh Regulasi Pusat, Pengupahan PPPK-PW Pemkot Surabaya Ikuti KepmenPAN-RB dan SE Kemendagri

Rabu, 21 Januari 2026
Surabaya Today

© 2019 Surabaya Today

Navigate Site

  • Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks

© 2019 Surabaya Today

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In