• Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Kamis, 22 Januari 2026
-18 °c
  • Login
Surabaya Today
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
Surabaya Today
No Result
View All Result
Home Daerah

Gubernur Khofifah Ajak Promosikan Potensi Ekonomi dan Perdagangan Jatim di Kancah Dunia

by Redaksi
Rabu, 24 Mei 2023
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa

SURABAYATODAY.ID, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melakukan Courtesy Call bersama Calon Kepala Perwakilan RI yang terdiri dari Calon Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) dan Calon Konsul Jenderal, di Gedung Negar Grahadi, Surabaya, Selasa (23/5) malam. Secara khusus, Jawa Timur dipilih oleh Kementerian Luar Negeri RI sebagai satu dari dua provinsi yang didatangi oleh Calon Kepala Perwakilan RI dalam kegiatan bertajuk Lintas Nusantara.

Sebanyak 6 calon Duta Besar dan 7 calon Konsul Jenderal hadir dalam audiensi tersebut. Selain itu, dihadiri pula oleh Staf Ahli Bidang Hubungan Antar Lembaga Kementerian Luar Negeri RI Muhsin Syihab dan Kepala Biro Hukum dan Administrasi Kementerian dan Perwakilan Kementerian Luar Negeri RI Pendekar Muda Leonard Sondakh.

BACA JUGA:  Kepala Lembaga Administrasi Negara Dikukuhkan Jadi Guru Besar

Pada kesempatan tersebut, Gubernur Khofifah mengajak para calon dubes dan konjen yang akan segera dilantik di beberapa negara sahabat tersebut untuk ikut mempromosikan potensi ekonomi Jatim. Sekaligus potensi perdagangan serta produk unggulan dari Jatim di kancah dunia atau internasional.

“Sesuai salah satu prioritas politik luar negeri Indonesia yaitu diplomasi ekonomi. Maka kami berharap bapak/ibu ikut mempromosikan serta mengenalkan potensi ekonomi dan perdagangan di Jatim,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Khofifah juga menjelaskan terkait ekonomi Jawa Timur per triwulan 1-2023 terhadap triwulan 1-2022 (y on y) tumbuh sebesar 4,95%. Dan secara Triwulanan tumbuh sebesar 1,02% (q to q) lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi Indonesia yang terkontraksi 0,92% (q to q) serta lebih tinggi daripada pertumbuhan Triwulan 1 tahun 2022 yang tumbuh sebesar 0,75%.

BACA JUGA:  Murid SMK Jatim Tembus Panggung Fashion Dunia

“Pertumbuhan ekonomi Jawa Timur ini tentunya berkat adanya langkah-langkah strategis dari berbagai pihak. Karenanya, pertumbuhan ini harus terus kita dorong salah satunya lewat promosi potensi-potensi ekonomi hingga ke pasar internasional,” terangnya.

Lebih lanjut, Khofifah memaparkan potensi-potensi yang dimiliki Jatim. Pertama potensi kekayaan alam yang dimiliki Jatim. Salah satunya adalah blue fire yang ada di Gunung Ijen.

Blue fire menjadi salah satu potensi wisata yang istimewa sebab di dunia ini hanya ada 2 titik blue fire. Selanjutnya ialah Gili Iyang yang ada di Madura. Gili Iyang disebut sebagai tempat dengan kadar oksigen terbaik di dunia.

BACA JUGA:  Targetkan Juara Umum Nasional, Gubernur Ajak Siswa Fokus dan Junjung Sportifitas LKS SMK Tingkat Provinsi

“Ada juga Gili Labak yang memiliki keindahan bawah lautnya. Kalau di Papua ada Raja Ampat, di Jatim ada Gili Labak,” imbuhnya.

Selanjutnya, Gubernur Khofifah mengungkapkan potensi lainnya seperti produksi sarang burung walet, ayam potong, telur, dan daging sapi di Jawa Timur melimpah. Bahkan produksi ayam potong dan telur di Jatim tertinggi.

“Di Jatim terdapat lebih dari 5 juta ekor sapi. Sebab kebetulan di Jatim terdapat BBIB (Balai Besar Inseminasi Buatan) milik Kementerian Pertanian. Ini merupakan potensi yang besar apabila kita bisa menembus pasar di luar negeri,” jelasnya. “Termasuk potensi produksi perhiasan emas dan furniture di Jatim. Dimana selama ini telah diekspor ke Amerika dan Eropa,” lanjutnya. (ST02)

Tags: Gubernur KhofifahKancah DuniaPerdaganganPotensi Ekonomi
ShareTweetSendShareSend

Related Posts

Founders Bootcamp 2026 akan berlangsung pada 23 Januari 2026 di Balai Pemuda Surabaya.

Founders Bootcamp 2026 Segera Hadir di Surabaya, Ajak Calon Founder Siapkan Diri Sebelum Bangun Usaha

Rabu, 21 Januari 2026
Konferensi pers tentang terkait mekanisme pencairan upah bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu di Pemkot Surabaya.

Patuh Regulasi Pusat, Pengupahan PPPK-PW Pemkot Surabaya Ikuti KepmenPAN-RB dan SE Kemendagri

Rabu, 21 Januari 2026
Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat menerima silaturrahmi jajaran PWNU Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Gubernur Khofifah Dukung PWNU Jatim Gelar Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang

Rabu, 21 Januari 2026

Pariwisata Surabaya Tumbuh Positif, Kunjungan Wisatawan Tembus 25,4 Juta Sepanjang 2025

Rabu, 21 Januari 2026

Berita Terkini

Founders Bootcamp 2026 akan berlangsung pada 23 Januari 2026 di Balai Pemuda Surabaya.

Founders Bootcamp 2026 Segera Hadir di Surabaya, Ajak Calon Founder Siapkan Diri Sebelum Bangun Usaha

Rabu, 21 Januari 2026
Konferensi pers tentang terkait mekanisme pencairan upah bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu di Pemkot Surabaya.

Patuh Regulasi Pusat, Pengupahan PPPK-PW Pemkot Surabaya Ikuti KepmenPAN-RB dan SE Kemendagri

Rabu, 21 Januari 2026
Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat menerima silaturrahmi jajaran PWNU Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Gubernur Khofifah Dukung PWNU Jatim Gelar Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang

Rabu, 21 Januari 2026

Pariwisata Surabaya Tumbuh Positif, Kunjungan Wisatawan Tembus 25,4 Juta Sepanjang 2025

Rabu, 21 Januari 2026

BRIDA Surabaya Luncurkan SI EPID, Perkuat Tata Kelola Inovasi Menuju World Class Smart City

Rabu, 21 Januari 2026
Surabaya Today

© 2019 Surabaya Today

Navigate Site

  • Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks

© 2019 Surabaya Today

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In