• Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Kamis, 22 Januari 2026
-18 °c
  • Login
Surabaya Today
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
Surabaya Today
No Result
View All Result
Home Daerah

SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo Gelar Halal Bihalal, Sekaligus Sosialisasikan Program Unggulan

by Redaksi
Senin, 24 Mei 2021

SURABAYATODAY.ID, SIDOARJO – SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo menggelar acara halal bihalal, Senin (24/5). Acara ini digelar secara virtual karena masih masa pandemi Covid-19. Namun demikian, meski dilaksanakan online tidak mengurangi kekhidmatan acara halal bihalal.

Hadir dalam acara ini, Kepala SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo, Apt. Andri Priyoherianto, S.Farm., M.Si., para wakil kepala sekolah, guru, tenaga jependidikan, dan sekitar 500 peserta didik SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo.

Acara dibuka dengan sambutan Kepala SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo. Andri Priyoherianto mengucapkan Selamat Hari Raya idul Fitri 1 Syawal 1442 H. Secara pribadi dan kelembagaan, ia  memohon maaf lahir dan batin bila ada salah dan khilaf kepada seluruh peserta halal bihalal virtual tersebut.

“Dengan semangat halal bihalal ini kita berlatih untuk mudah memaafkan dan menjadi pribadi, pimpinan, teman, dan peserta didik yang lebih baik lagi setelah digembleng melalui ibadah puasa Ramadhan sebulan penuh. Ini memang sulit tetapi kita harus sama-sama berlatih” ujarnya.

Diungkapkan, halal bihalal virtual ini sebagai ajang silahturahmi. Melalui kegiatan ini sekaligus menjadi tempat sosialisasi program unggulan SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo.

BACA JUGA:  Pasien TBC yang Mangkir Berobat Siap-Siap Kena Sanksi NIK Dibekukan

Adapun program yang disampaikan melalui kegiatan halal bihalal kali ini adalah program magang ke luar negeri, khususnya ke Jepang untuk kelas XII yang rencananya akan melaksanakan kelulusan bulan Juni mendatang. Dikatakan, SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo telah bekerja sama dengan Fuji Academy, Hamaren Foundation Japan, Kobai Mirai, dan banyak lainnya untuk program pemagangan (magang sambil kuliah di Jepang).

Tercatat ada 6 peserta didik angkatan tahun 2019/2020 yang telah berangkat magang ke Jepang dengan gaji yang cukup tinggi yaitu sekitar 25 juta per bulan. Hal tersebut diharapkan Andri Priyoherianto dapat memotivasi para adik kelasnya.

“Semoga ini dapat memotivasi adik kelasnya yang merupakan calon lulusan SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo tahun ini untuk mengisi kesempatan menjadi tenaga care giver di luar negeri,” tambahnya.

Ia menjelaskan pula, selain magang ke Jepang, program unggulan lainnya adalah merdeka administrasi. Yaitu program inovasi dari sekolah untuk menyalurkan lulusannya ke dunia kerja. Sehingga bisa membantu peserta didik yang tidak mampu untuk menyelesaikan kewajibannya di sekolah dan mendapatkan pekerjaan.

BACA JUGA:  Warga Diminta Lapor Jika Temukan Penjualan Rokok Ilegal

Salah satu program keahlian yang sudah menerapkan program ini adalah jurusan Nautika Kapal Niaga. Ada 28 anak dari 32 lulusan jurusan nautika yang saat ini sudah berangkat berlayar dengan wilayah operasi di seluruh Indonesia.

Kepala SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo, Apt. Andri Priyoherianto, S.Farm., M.Si

Mereka diminta oleh banyak perusahaan pelayaran, seperti PT Gerbang Samudera Sarana, PT Dharma Lautan Utama, PT Sea Safari Cruis, PT Luas Line, PT Temas Line, PT Ekalya Purnamasari, PT Jatim Perkasa Line, PT Sawohi Kentiti, PT Meratus Line, PT Tanto Line, dan PT Windu Karsa.

Selain itu ada pula PT Sril, PT Ratu Kidul Nusantara, PT Damai Lautan Nusantara, PT Berkat Abadi Jaya Makmur, PT Karunia Utama Asia Timur, PT Berlisn Lautan Nusantara, dan PT Jembatan Nusantara.

Bahkan tidak hanya di Indonesia, beberapa alumni ada yang sudah bekerja di kapal asing di Brazil, Prancis, Uni Emirat Arab, Singapore, dan banyak negara lainnya. “Dengan berkoordinasi dengan pengawas pendidikan SMK, akhirnya kami memperbolehkan mereka berangkat bekerja untuk memenuhi permintaan dari perusahaan, padahal kelulusan masih bulan Juni tapi mereka sudah terserap semua ke dunia kerja,” lanjut Andri.

BACA JUGA:  Tumplek Blek! 38 Ribu Pegawai Pemkot Surabaya Halal Bihalal Bareng Wali Kota Eri

Sementara itu, SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo telah banyak bekerja sama dengan dunia industri, baik bidang kesehatan maupun pelayaran. Beberapa industri bidang kesehatan, seperti PT Erlimpex, PT Jaya Mas Medika (Onemed), PT Century, PT Pharos, Apotek Kimia Farma, Apotek K24, dan Larisa Aestetic Center.

Perusahaan ini merupakan perusahaan yang bekerja sama dan siap menyerap lulusan dari semua program keahlian seperti Asisten Keperawatan, Farmasi Klinis dan Komunitas, dan Teknologi Laboratorium Medik.

Ia.menjelaskan kerja sama dengan banyak IDUKA merupakan bentuk sekolah memberikan jaminan kepada lulusannya untuk bisa terserap oleh dunia kerja. “Dengan memberikan sertifikasi kompetensi tambahan kepada lulusannya seperti sertifikasi bahasa asing, sertifikasi teknologi informatika, sertifikasi baby spa, sertifikasi renang, dan sertifikasi memasak (food handling) menambah nilai tambah lulusan dari SMK Mitra Sehat Mandiri Sidoarjo,” ungkapnya kembali. (ST08)

Tags: Halal BihalalMagangProgram UnggulanSMK Mitra Sehat Mandiri SidoarjoSosialisasi
ShareTweetSendShareSend

Related Posts

Founders Bootcamp 2026 akan berlangsung pada 23 Januari 2026 di Balai Pemuda Surabaya.

Founders Bootcamp 2026 Segera Hadir di Surabaya, Ajak Calon Founder Siapkan Diri Sebelum Bangun Usaha

Rabu, 21 Januari 2026
Konferensi pers tentang terkait mekanisme pencairan upah bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu di Pemkot Surabaya.

Patuh Regulasi Pusat, Pengupahan PPPK-PW Pemkot Surabaya Ikuti KepmenPAN-RB dan SE Kemendagri

Rabu, 21 Januari 2026
Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat menerima silaturrahmi jajaran PWNU Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Gubernur Khofifah Dukung PWNU Jatim Gelar Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang

Rabu, 21 Januari 2026

Pariwisata Surabaya Tumbuh Positif, Kunjungan Wisatawan Tembus 25,4 Juta Sepanjang 2025

Rabu, 21 Januari 2026

Berita Terkini

Founders Bootcamp 2026 akan berlangsung pada 23 Januari 2026 di Balai Pemuda Surabaya.

Founders Bootcamp 2026 Segera Hadir di Surabaya, Ajak Calon Founder Siapkan Diri Sebelum Bangun Usaha

Rabu, 21 Januari 2026
Konferensi pers tentang terkait mekanisme pencairan upah bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu di Pemkot Surabaya.

Patuh Regulasi Pusat, Pengupahan PPPK-PW Pemkot Surabaya Ikuti KepmenPAN-RB dan SE Kemendagri

Rabu, 21 Januari 2026
Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat menerima silaturrahmi jajaran PWNU Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Gubernur Khofifah Dukung PWNU Jatim Gelar Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang

Rabu, 21 Januari 2026

Pariwisata Surabaya Tumbuh Positif, Kunjungan Wisatawan Tembus 25,4 Juta Sepanjang 2025

Rabu, 21 Januari 2026

BRIDA Surabaya Luncurkan SI EPID, Perkuat Tata Kelola Inovasi Menuju World Class Smart City

Rabu, 21 Januari 2026
Surabaya Today

© 2019 Surabaya Today

Navigate Site

  • Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks

© 2019 Surabaya Today

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In