• Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Kamis, 22 Januari 2026
-18 °c
  • Login
Surabaya Today
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks
No Result
View All Result
Surabaya Today
No Result
View All Result
Home Headlines

ITS Jajaki Perluasan Kerja Sama dengan Turki

by Redaksi
Selasa, 11 Mei 2021

SURABAYATODAY.ID, SURABAYA – Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) akan memperluas jalinan kerja sama dengan luar negeri. salah satunya melalui penjajakan hubungan baik dengan Turki.

Ini ditandai dengan pertemuan secara daring dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia (Kedubes RI) untuk Turki. Dalam pertemuan itu  ITS membahas potensi kerja sama dengan universitas dan perusahaan di Turki.

Rektor ITS Prof Dr Ir Mochamad Ashari MEng menyambut dengan antusias kunjungan virtual Duta Besar (Dubes) RI di Ankara, Turki, Lalu Muhammad Iqbal bersama jajaran stafnya. Rektor yang kerap disapa Ashari ini mengatakan bahwa ITS sebenarnya sudah melaksanakan kerja sama dengan Turki.

Salah satunya melalui pertukaran mahasiswa, dosen, dan tenaga kependidikan ke beberapa universitas di Turki. “Program internasional Community and Technological Camp (CommTECH) Insight yang digelar ITS juga telah diikuti oleh beberapa mahasiswa dari universitas di Turki,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Mahasiswa ITS Hadirkan SleepCare, Matras Cerdas Pendeteksi Sleep Apnea

Pada kesempatan ini, Ashari mengenalkan kampus ITS dan Science Technopark ITS kepada delegasi Kedubes RI di Ankara, Turki tersebut. Ia memaparkan bahwa Science Technopark ITS terfokus pada empat industri unggulan yakni di bidang robotika, otomasi, industri kreatif, dan maritim.

“Saat ini Science Technopark ITS sudah menghasilkan beberapa inovasi, kami harap dengan adanya kerja sama ini, Science Technopark dapat berkembang lagi,” tutur guru besar Teknik Elektro ini.

Duta Besar (Dubes) RI di Ankara, Turki, Lalu Muhammad Iqbal.

Melihat keseriusan ITS untuk memperluas jalinan kerja sama, Lalu Muhammad Iqbal menyampaikan empat hal terkait hal tersebut. Pertama, Dubes yang kerap disapa Iqbal tersebut mengatakan bahwa dirinya telah berbicara dan bernegosiasi dengan beberapa perusahaan teknologi ternama di Turki agar mahasiswa ITS mempunyai alokasi khusus untuk dapat magang di perusahaan tersebut.

BACA JUGA:  ITS Ciptakan Robot Bawah Air Pendeteksi Ranjau Laut, Menangi Ajang Technogine 2020

Kedua, Dubes RI untuk Turki tersebut juga merekomendasikan dan membantu ITS agar dapat menjalin kerja sama dengan beberapa universitas terbaik di Turki. “Ada tiga universitas di Turki yang menurut saya berpotensi untuk menjalin kerja sama, yaitu Middle East Technical University, Billkent University, dan Hacettepe University,” papar Iqbal.

Ketiga, mengenai Science Technopark, Iqbal berniat untuk memperkenalkan Technopark yang ada di Turki. Menurutnya, Technopark yang ada di Turki tidak hanya berfokus untuk menciptakan inovasi, tetapi juga memproduksinya dengan skala industri.

BACA JUGA:  Surabaya Cross Culture International Folk Art Festival Satukan Budaya 8 Negara dan 9 Daerah Indonesia

“Saya lihat ITS sudah punya technopark yang berfokus dalam bidang kelautan, sangat mungkin ITS mengembangkan Naval Architecture sehingga ke depannya bisa membantu Indonesia agar semakin unggul di bidang maritim,” sambungnya.

Terakhir, melihat potensi dari ITS, Iqbal ingin mengundang ITS untuk turut andil dalam gelaran Technofest 2021 yang merupakan pameran teknologi terbesar di Turki. Ia juga berharap ITS bisa mewakili universitas yang ada di Indonesia dan berharap agar mahasiswa ITS dapat meraih prestasi pada gelaran Technofest 2021 seperti halnya tahun-tahun sebelumnya. (ST05)

Tags: Dubes RIDuta BesarITSTurki
ShareTweetSendShareSend

Related Posts

Founders Bootcamp 2026 akan berlangsung pada 23 Januari 2026 di Balai Pemuda Surabaya.

Founders Bootcamp 2026 Segera Hadir di Surabaya, Ajak Calon Founder Siapkan Diri Sebelum Bangun Usaha

Rabu, 21 Januari 2026
Konferensi pers tentang terkait mekanisme pencairan upah bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu di Pemkot Surabaya.

Patuh Regulasi Pusat, Pengupahan PPPK-PW Pemkot Surabaya Ikuti KepmenPAN-RB dan SE Kemendagri

Rabu, 21 Januari 2026
Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat menerima silaturrahmi jajaran PWNU Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Gubernur Khofifah Dukung PWNU Jatim Gelar Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang

Rabu, 21 Januari 2026

Pariwisata Surabaya Tumbuh Positif, Kunjungan Wisatawan Tembus 25,4 Juta Sepanjang 2025

Rabu, 21 Januari 2026

Berita Terkini

Founders Bootcamp 2026 akan berlangsung pada 23 Januari 2026 di Balai Pemuda Surabaya.

Founders Bootcamp 2026 Segera Hadir di Surabaya, Ajak Calon Founder Siapkan Diri Sebelum Bangun Usaha

Rabu, 21 Januari 2026
Konferensi pers tentang terkait mekanisme pencairan upah bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu di Pemkot Surabaya.

Patuh Regulasi Pusat, Pengupahan PPPK-PW Pemkot Surabaya Ikuti KepmenPAN-RB dan SE Kemendagri

Rabu, 21 Januari 2026
Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat menerima silaturrahmi jajaran PWNU Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Gubernur Khofifah Dukung PWNU Jatim Gelar Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang

Rabu, 21 Januari 2026

Pariwisata Surabaya Tumbuh Positif, Kunjungan Wisatawan Tembus 25,4 Juta Sepanjang 2025

Rabu, 21 Januari 2026

BRIDA Surabaya Luncurkan SI EPID, Perkuat Tata Kelola Inovasi Menuju World Class Smart City

Rabu, 21 Januari 2026
Surabaya Today

© 2019 Surabaya Today

Navigate Site

  • Redaksi
  • Contact
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Politik & Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekbis
  • Serba Serbi
    • Olahraga
    • Sosbud
  • Daerah
  • Advertorial
  • Indeks

© 2019 Surabaya Today

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In