Surabayatoday.id, Surabaya – Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memberi sambutan dalam acara pelantikan rektor Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya, Selasa (8/12). Dari rumah dinas, Jalan Sedap Malam, Wali Kota Risma mengucapkan selamat kepada Dr dr Sukadiono M.M atas terpilihnya sebagai rektor dengan masa jabatan 2020-2024.
“Selamat kepada Pak Rektor yang telah menjabat ketiga kalinya di UM Surabaya. Saya atas nama warga dan Pemkot Surabaya mengucapkan terima kasih karena selama ini memberikan sumbangsih yang luar biasa,” katanya dalam sambutan secara virtual.
Ia menceritakan, selama Sukadiono memimpin UM Surabaya, banyak kerjasama yang dilakukan pemkot dengan UM. Di antaranya adalah beberapa kegiatan yang menangani persoalan sosial, terutama dalam menangani kasus anak-anak hingga yatim piatu.
Karena itu, dia mengungkapkan rasa bangganya karena seluruh pimpinan Muhammadiyah menunjuk kembali Sukadiono sebagai rektor untuk ketiga kalinya.
“Kita bukan hanya melihat data, tapi pembangunan secara fisik pun juga dilakukan. Makanya universitas ini berkembang sangat cepat dan pesat sehingga dapat bersanding dan sejajar dengan kampus swasta lainnya,” papar Risma.
Presiden UCLG ASPAC ini berharap, meski sebentar lagi tak lagi menjabat sebagai wali kota Surabaya, namun UM Surabaya tetap dapat bekerjasama dengan pemkot dalam menangani berbagai persoalan kota. Bagi dia, selama ini cukup banyak penanganan yang tidak nampak dilakukan pemkot bersama kampus tersebut.
Misalkan kenakalan remaja yang mungkin tidak banyak orang lain mengetahui hal itu. “Jadi saya matur nuwun (terima kasih) yang sebesar-besarnya. Hanya Allah SWT yang bisa membalas kebaikan Pak Rektor beserta civitas akademik kepada kami, yang selama ini merasakan kerjasama mutualisme,” katanya.
Risma meyakini, ke depan Sukadiono dapat membuat kampusnya terus berkembang dengan berbagai inovasi yang dimiliki. Ia juga yakin, UM Surabaya dapat bersaing dengan universitas lain di seluruh dunia. “Selamat bertugas Pak Rektor,”pungkasnya. (ST01)